Sabtu, 10 November 2018

Apa itu mesin kecerdasan otak tipe FEELING dan INSTING???

Hasil gambar untuk feeling
FEELING
Feeling adalah orang yang sangat penuh perasaan, selalu memikirkan perasaan orang lain, dan mudah iba bila melihat orang lain kesusahan. Orang dengan tipe ini juga termasuk orang yang pandai berdandan/berpenampilan.
Bagi mereka, penampilan adalah nomor satu. Kesan pertama yang muncul dari lawan jenis adalah penting bagi mereka. Mereka akan mulai gelisah ketika oranglain mulai berkomentar tentang penampilan mereka yang mungkin dianggap kurang bagus. Orang feeling ini biasanya orangnya modis. Pandai dalam mendekorasi tempat-tampat untuk berpesta, atau lainnya.
Beberapa kebiasaan orang yang memiliki mesin kecerdasan Feeling :
· Lebih menggunakan perasaan
· Ingin menyenangkan orang lain
· Ingin selalu memimpin
· Menghargai perasaan orang lain
· Mengambil keputusan dengan mempertimbangkan akibatnya terhadap orang lain
· Bekerjasama di komunitas sosial yang baik
· Menghindari argumen, konflik dan konfrontasi
· Perasaan mereka mudah sakit dan dendam
· Bertanya jika memungkinkan
· Mampu menunjukkan kekaguman dan emosional
· Menggunakan banyak kata-kata berharga
· Lebih seperti sikap wanita (peluangnya 65%)
Kebiasaan tipe FEELING adalah outgoing santai seperti kabayan dan suka ngomong.Seringkali jika dilakukan tes IQ tipe ini akan mempunyai IQ yang kurang bagus.Itu bukan berarti anak FEELING tidak pintar.Yang perlu diperhatikan adalah metode belajarnya, tipe ini banyak belajar melalui telinga pendengarannya dan akan menyerap mentah mentah apa yang didengarnya,bisa melalui rekaman mp3.Yang paling disukai adalah diskusi auditory karena bisa menyalurkan 2 kehebatannya yakni suka ngomong dan penyerapan pendengaran yang diatas rata rata.

INSTING
Orang insting termasuk orang yang paling bisa jadi penengah. Dalam suatu pertengkaran, dia lebih memilih untuk tidak memihak salah satu di antaranya, walaupun terkadang ia mengetahui mana yang salah dan tidak. Orang dengan tipe ini adalah orang yang suka berkorban, perfeksionis, cepat marah, tapi juga cepat sekali menjadi baik, bahkan menjadi lebih baik dari sebelumnya. Dijelaskan juga bahwa orang insting ini tidak punya kekurangan, dia pun bahkan tidak punya kelebihan. Mereka yang tergolong insting, cara kerja otaknya adalah seluruhnya. Jadi, mereka seringkali berpikir secara lama, karena mereka selalu mempertimbangkan segala sesuatunya dari berbagai sisi. Tipe insting adalah “The most wanted person” alias sulit ditemukan. Orang insting ini kekurangannya adalah, dia ga bisa fokus dalam memiliki sebuah keahlian. Yang dicari orang insting ini hanya “kebahagiaan”. 
Hasil gambar untuk insting
Intinya, orang insting ini adalah orang yang ga suka macam-macam.
Beberapa kebiasaan orang yang memiliki mesin kecerdasan Insting :
· Bereaksi secara spontan
· Mengolah informasi menggunakan naluri
· Mengingat hal-hal yang berkesan
· Orientasi pada mencari kebahagiaan
· Menyukai kesempatan untuk berperan serta
· Pikiran sederhana, polos, dan tidak aneh-aneh
· Keterampilan serba-bisa
· Menyukai pekerjaan siap menolong orang
· Tidak suka konflik
· Traumatik dengan kejadian yang menyakitkan
· Mudah beradaptasi.
Anak tipe INSTING mempunyai kelebihan serba bisa artinya bisa mempelajari ilmu atau situasi yang baru secara cepat tapi tak pernah tuntas.Dengan memberi peran tanggung jawab yang sesuai akan membantu pemahaman belajarnya.Pada situasi yang hening akan membangkitkan potensi indra ketujuhnya (spiritualitas). Metode belajar anak harus disesuaikan dengan bakat mesin kecerdasannya, tipe Insting harus dengan metode belajar Insting supaya anak lebih mudah memahami pelajarannya.


Jadi itulah materi tentang tipe kecerdasa otak FEELING dan tipe kecerdasan otak INSTING.Apa kalian adalah salah satu yang termasuk di dalam salah satu mesin kecerdasan otak tersebut???

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

8 Tempat Wisata yang harus di kunjungi apabila ke jepang

1. Studio Ghibli Museum Baca juga:  Wisata Bunga di Amsterdam, Pesona Kota di Atas Air Jika Anda dibesarkan dengan menonton fil...